Friday, 1 November 2013

Anime Seiyuu Episode 1 (Hikasa Youko)


Berbicara soal anime tentu saja tidak lepas dari staff-staff dalam pembuatan anime. Di Negara asal anime, Jepang sendiri bukan hanya karakter anime saya yang memiliki fans, namun penulis cerita, studio, seiyuu (pengisi suara), penyanyi soundtrack, dan composer soundtrack pun menjadi ‘idola’ di kalangan otaku maupun pecinta anime biasa.
Anime sekarang ini sudah menjadi suatu subculture Jepang yang mendunia. Lalu, bagaimana dengan seiyuu? Seiyuu sendiri belum terlalu digemari oleh pecinta anime di negara-negara lain. Hanya otaku dan ‘otaku wannabe’ saja yang mengemari para seiyuu di balik chara anime kesukaan mereka.
Nah, kali ini saya akan menjelaskan memperkenalkan seiyuu-seiyuu ‘andalan’ saya.


Hikasa Youko

Hikasa Youko (日笠 ), lahir Juli 16, 1985. Seiyuu 28 tahun ini merupakan anggota grup penyanyi pop “Ro-Kyu-Bu!” Bersama 4 rekannya. Ro-Kyu-Bu! Sendiri adalah grup penyanyi pop dalam serial “Ro-Kyu-Bu!” Itu sendiri. Selain “Ro-Kyu-Bu!”, secara temporalis seiyuu bergolongan darah O ini juga menjadi anggota dalam grup band “Houkago Tea Time” atau disingkat “HTT”. Band “HTT” yang merupakan band dalam serial anime TV “K-ON!” Dan sekuelnya “K-ON!! Memiliki kepanjangan “Houkago Tea Time” yang berarti Tea Time sehabis sekolah (Houkago = setelah sekolah).
Nah, berikut beberapa chara anime yang pernah perankan Youko :
1.      
  1.  Akiyama Mio (K-ON!)


 
Mio-chan. Panggilan untuk salah satu anggota band HTT dalam anime K-ON!

  2.  Sakurakouji Sakura (Code Breaker)

Sakurakouji Sakura. Perempuan yang memiliki resistensi terhadap  kekuatan para code breaker (para penegak keadilan dengan cara mengadili membunuh penjahat dengan kekuatan special). Dalam serial code breaker ini, Sakurakouji pernah dibakar dengan api biru dari Code 06 dan listrik bertegangan tinggi dari code 01, namun dia tidak terluka sama sekali.


         3.       Rias Gremori (Highschool DxD)




                Rias merupakan ratu iblis yang ada di bumi, salah satu keturunan bangsawan iblis. Namun sayangnya tidak semua umur diperbolehkan menonton anime ini.
       
    4.     Brioche d'Arquien (Dog Days)



Kesatria dari kerajaan Biscotti (Kerajaan Kucing), mendapat julukan “Strongest in this land” yang bahkan melebihi status “Strongest in Biscotti”, namun sayangnya bukan dia yang terkuat dalam serial ini.

  5.          Kirigiri Kyouko (Danganronpa The Animation)



Dalam anime musim panas tahun ini, dari akhir musim semi sampai awal musim gugur kemarin anime ini tayang di layar kaca. Sosok seorang Kirigiri adalah perempuan pendiam, sangat teliti, dan tidak kenal takut. Pasalnya tokoh Kirigiri sangatlah vital dalam anime ini. Seorang detektif yang menjadi ‘murid’ dalam sekolah keputus-asaan dimana murid-muridnya diharuskan saling bunuh dan menemukan pembunuhnya untuk dieksekusi.
6.       Kawashima Minami (Moshidora)

Minami merupakan manager tim baseball sekolahnya yang memiliki misi membawa tim baseball mereka ke dalam pertandingan nasional baseball. Panjang klo gua ceritain, pokoknya animenya bagus. Dalam Live action Moshidora, tokoh Kawashima Minami ini diperankan oleh Acchan saat masih menjadi member AKB48.

7.       Masih banyak lagi


Selain itu, dalam serial Shingeki no Kyojin, Hikasa Youko juga menyanyikan lagu ending yang fenomenal dengan judul “Utsukushiki Zankoku na Sekai” artinya dunia indah yang kejam (Utsukushiki = indah, zankoku = biadab, sekai = dunia). Silahkan disimak PVnya di Youtube.

Read More......

Tuesday, 20 August 2013

Ga Sengaja Ketemu Sampai Jadi Wota

udah 2 tahun lebih sejak pertama kali ane mengenal AKB48.
bermula dari ke-isengan ane untuk mencari sejarah dari suatu minuman yang membuat ane penasaran, ane buka website yang pada saat itu sudah tidak asing lagi bagi ane, ya website resmi produk minuman yang sudah tidak asing lagi, Pocari Sweat.
>>www.pocarisweat.co.id<<

sementara proses menyedot video dari IDM masih berjalan, ane cari contekan iklan terbaru produk tersebut. kemudian ane temuin satu lagu JPop banget yang buat ane makin penasaran. ane cari ternyata judulnya "Heavy Rotation". karna saking penasarannya ane langsung ketik judul tersebut di kotak persegi panjang di halaman utama website terkenal yang terdiri dari 2 huruf o di tengah. *lebay*
hoo, penyanyinya AKB48 ternyata, ane klik link paling atas,

>>http://www.youtube.com/watch?v=oEYWTrACFDE<<





ini video pertama yang ane liat dari AKB. ane ingat banget waktu itu bulan Ramadhan, jadi kurang lebih sekarang udah 2 tahun ane mengenal AKB48.
ane langsung panggil IDM buat sedot.
kmudian cari lagi lagunya, dengan simple ane ketik "download lagu AKB48"
kemudian ane dapat satu judul yang ane ngerti "Kimi to Niji to Taiyou to" artinya "Kamu, Pelangi, dan Matahari" langs panggil IDM lagi. :P
ini pendengarannya *LOL biasanya penampakkan, tapi ini pendengaran*

>>https://soundcloud.com/namelessfrombirth/akb48-kimi-to-niji-to-taiyou<<

trus, ane balik lagi ke web minuman itu, ane liat ada video "JKT48 coming soon".
ane mikir tadi itu lagu AKB48 kan? dari Akihabara, Tokyo itu kan?
trus ane cari "JKT48 Heavy Rotation" di kotak google. ga ada hasil yang memuaskan, tak ada tanda2 keberadaan JKT48 ataupun lagunya Heavy Rotation.
ane pikir waktu itu, "tidak salah lagi, Heavy Rotation itu lagunya AKB48 dan JKT48 kurasa plagiatnya. tapi tapi tapi masa berani banget buat plagiat terang-terangan kyk gitu cuma diubah AKB jadi JKT aja kah? lagu pun sama?? atau cuma untuk iklan Pocari Sweat aja grup JKT48 ini?"
ane cari lagi di wikipedia, ternyata memang ada tertulis JKT sbagai sister grup dari AKB48. hoo,berarti pengaruh Jepang ke Indonesia udah makin nyata sekarang. Hehehe..

nah, setelah kerjaan IDM selesai, ane disconnect inet nya lalu, ntn videonya dulu, ane putar ulang2 karna ada 1 anak yang bikin ane terpanah (selanjutnya ane tau namanya Maeda Atsuko a.k.a Acchan). trus ane convert jadi mp3 trus pindahin ke mem.card bersama lagu "Kimi to Niji to Taiyou to" tadi.
ane buat playlist khusus buat 2 lagu itu.
ane dengerin, lumayan tapi JPop banget ga kyk lagu2 YUI.
seminggu berlalu ane masih YUI-LOVER sejati, namun tanpa ane sadari sebentar lagi ane bakal berpindah hati.

nah, kemudian di suatu kesempatan ane download lagi lagunya ada beberapa sih, namun ane ingat banget waktu itu ada yg judulnya "Everyday, Katchuusha" (lagu ini dirilis Mei 25, ane download saat itu 1~2 bulan setelahnya, artinya masih fresh alias single baru tapi ane ga tau waktu itu).
makin hari ane makin banyak mencari tau tentang AKB48, dan lagu pertama yg membuat ane jatuh hati itu adalah lagu "Kimi to Niji to Taiyou to".
waktu itu tekad ane udah bulat buat cari tau SEMUA tentang grup ini.

susah juga ternyata, udah 1~2 bulan ane cari lagu and PV grup ini tapi ga pernah ada habisnya sampe-sampe ane lupa utk update info ttg YUI. (gomennasai, YUI-san). begitulah seterusnya ampe ane download Jmovienya Acchan, Moshidora. waktu itu filmnya baru dirilis, jadi blum ada subs. dengan kemampuan bahasa Jepang yg minim bangetan, ane nonton Movie itu.cuma ngerti 5% waktu itu :(
single2 baru AKB seperti Flying Get, Kaze wa Fuiteiru, dan Ue Kara Mariko ane dapat setelah beberapa hari setelah dirilis.

sampai pada awal musim dingin di Jepang (Desember), AKB48 memenangkan Japan Record Award ke 53 dalam kategori "grup wanita dengan penjualan singel terbanyak dan grup wanita dengan pendapatan tertinggi selama 1 tahun."
setelah tahun 2011 berlalu, ane benar2 udah jadi fans berat waktu itu (blum ane sebut Wota saat itu), mulai dari drama, movie, live, PV, Documentary, single, subunit, solo, dan album. udah sekitar 50% saat itu (baru 50% tapi banyaknya minta ampun). selama liburan ane cari tau trus ttg grup ini. ampe pada saat itu ane udah hafal nama para membernya, bahkan ada beberapa member yang ane tau ampe ukuran 'body' nya (B, W, and H) wkwkwk :P
Sampai saat ini, ane trus belajar menjadi fans/Wota yang lebih baik. :D

Read More......

Wednesday, 24 July 2013

Fakta - fakta tentang AKB48 Ver2.0


Semua informasi dibawah ini ane kumpulkan dari berbagai sumber seperti wikipedia, AKBingo!, Google+, dan film dokumenternya.
Selamat membaca.
Fakta-fakta Tentang Grup AKB48 (versi ane)
  1. AKB48 adalah idol grup bukan girl band.
  2. Awal mulanya, AKB48 diwajibkan memakai seragam sekolah (seifuku) saat bernyanyi dengan ukuran rok 10cm di atas lutut.
  3. AKB48 : Akihabara 'shiba', 48 bisa juga dibaca shiba, salah satu nama orang yang menjadi penyumbang dana terbesar dalam pembentukan idol grup ini.
  4. Pada awal berdirinya AKB48, mereka pernah dihina "Showing Panties Group".
  5. AKB48 memegang Guiness World Record dengan rekor grup penyanyi dengan anggota terbanyak.
  6. Selain itu, AKb48 yang membintangi iklan produk “Wonda Coffee Morning Shot” dalam 90 versi berbeda juga memecahkan Guiness World Record dalam kategori iklan sebuah produk yang sama yang paling banyak disiarkan dalam 24jam.
  7. Akhir 2012 yang lalu, AKB48 dalam game PSP “AKB1/149 Renai Sousenkyo” memecahkan Guiness Wolrd Record dalam kategori video game yang paling banyak  menampilkan penyanyi pop, dimana terdapat 149 personil AKB48 yang hadir dalam game tersebut.
  8. AKB48 ditetapkan sebagai 'girlband' kedua yang sanggup menempatkan 7 single sekaligus dalam daftar album terlaris di minggu pertama penjualannya. 
  9. Setiap awal musim dingin, seluruh anggota AKB48 akan diberi vaksinisasi influenza.
Fakta-fakta Tentang Teater AKB48 (versi ane)
  1. Panggung teater AKB48 di Don Quijote bisa naik-turun.
  2. Teater AKB48 terdapat 2 pilar yang fenomenal.
  3. Pita pink pada kedua pilar di teater AKB48 menandakan umur dari idol group ini.
  4. Pita-pita pada kedua pilar tersebut disebut service stripe oleh para penggemar AKB48.
  5. Keberadaan kedua tiang tersebut begitu populer di kalangan penggemar AKB48 sehingga klub penggemar AKB48 diberi nama Hashira no Kai(Perkumpulan Tiang) .
  6. Klub ini kemudian diperbarui sebagai Nihonbashira no Kai (Perkumpulan Dua Tiang).
  7. Pada sisi dalam pilar, terdapat cermin sehingga penonton yang duduk ditengah dapat melihat kedua sudut panggung dengan mudah.
  8. Dinding panggung dalam teater AKB48 merupakan pintu yang bisa diputar.
  9. Dinding panggung teater AKB48 merupakan dinding cermin saat pertunjukkan belum dimulai dan akan menjadi dinding hitam saat pertunjukkan dimulai.
Fakta-fakta Tentang Subgrup AKB48 (versi ane)
  1. Ada grup-grup non idol yg di bentuk Yasushi Akimoto untuk anggota 48, antara lain : Art Club, Cooking Club, Drama Club, Light Music Club, Culture Club, Shino-Club, Driving Club and Horse Racing Club.
  2. Dari semua subunit 48, hanya Baby Blossom yang merupakan grup berbasis band.
  3. Kami7 merupakan 7 anggota 48 yang tidak terkalahkan dalam senbatsu. Kami7 terdiri dari Maeda Atsuko, Oshima Yuuko, Shinoda Mariko, Watanabe Mayu, Kojima Haruna, Takahashi Minami, dan Itano Tomomi.
  4. Pada senbatsu ke 3, kami7 berubah menjadi kami8 karena kehadiran seorang Kashiwagi Yuki.
  5. Subunit untuk Oshima Yuuko, Kitahara Rie, Sashihara Rino, dan Yokoyama Yui diberi nama “Not Yet” karena bagi Yasushi Akimoto, penampilan dance dan kemampuan bernyanyi mereka masih kurang bagus saat itu.
Fakta Spesial Tentang Maeda Atsuko
  1. Pada umur 18 tahun, Maeda Atsuko tidak bisa menulis "hari kamis" dalam bahasa Inggris. Dia malah menuliskan "Sath Day" saat diminta menuliskan Thursday.
  2. Maeda Atsuko, pernah berpikiran kalau Rob Pattinson akan suka padanya setelah pernah bertemu dengan Rob Pattison saat syuting.
  3. Walaupun Maeda Atsuko tertawa bersama Oshima Yuuko, namun akhirnya dia akan bersama dengan Takahashi Minami begitu juga Oshima Yuuko dengan Kojima Haruna.
  4. Maeda Atsuko pernah pingsan saat konser karena kelelahan. (dengar2 dia cuma liburan 5 hari pada tahun 2011) :(
  5. Adik perempuan Maeda Atsuko bernama Maeda Miyuki.
  6. Maeda Atsuko masuk ke dalam Club memasak dan Club menyetir dalam AKB48.
  7. Maeda Atsuko mempunyai peliharaan seekor Tikus Belanda (Guinea Pig) bernama Shokora dan seekor anjing bernama Cocoa.
  8. Pada turnamen Janken pertama, Maeda Atsuko berada pada peringkat 15 setelah kalah dari Kobayashi Kana. Pada turnamen Janken ke 2, ia kalah dari Akimoto Sayaka pada ronde kedua.
  9. Sushi favorit Maeda Atsuko ialah Sushi Kerang.
  10. Oshimennya Maeda Atsuko adalah Takahashi Minami.
  11. Maeda Atsuko hanya memakai kacamata jika berada di rumah.
  12. Pada tahun 2009, Maeda Atsuko menyumbang 1,25 juta Yen ke Green Cross International.
  13. Pada ulang tahun ane yang ke 15, Maeda Atsuko pertama kali berfoto dengan Justin Bieber.
  14. Maeda Atsuko seorang penggemar Yomiuri Giants.
Fakta-fakta Tentang Member AKB48
  1. Tidak ada satupun anggota 48's family yang pernah menjalani oplas, namun mereka sering dituduh telah menjalani oplas khususnya Itano Tomomi.
  2. Itano Tomomi suka berpenampilan Grayu.
  3. Akimoto Sayaka dan Miyazawa Sae disebut ‘Twin Tower’ Team K.
  4. Eguchi Aimi, satu-satunya Virtual Idol dalam grup AKB48.
  5. Eguchi Aimi, satu-satunya member generasi 12,5.
  6. Shinoda Mariko, satu-satunya member yang diterima tanpa melalui jalur audisi menjadikan dia  satu-satunya anggota AKB48 generasi 1,5.
  7. "Duo Matsui" dalam SKE48 juga merupakan anggota AKB48 beberapa waktu yang lalu.
  8. Matsui Jurina yang selalu tampil energik ternyata menderita anemia.
  9. Kizaki Yuria memiliki tendangan yang kuat bernama Yuria’s Kick.
  10. Takahashi Minami merupakan anggota AKB48 pertama yang bisa berbahasa indonesia.
  11. Takahashi Minami diterima saat audisi hanya karena tanggal ulang tahun dan tinggi badannya mengandung angka 48. (8 April dan 148,5 cm) it was fate !!
  12. Komori Mika tidak mengatakan Konnichiwa sebagai salam, dia mengatakannya tanpa n "Konichiwa".
  13. Kostum pertama yang dipakai Maeda Ami pada saat dia diterima dalam AKB48 merupakan kostum Maeda Atsuko di single Sakura no Hanabiratachi.
  14. Penampilan teater AKB48 pada tanggal 26 Juli 2006 (hari ulang tahun Akimoto Sayaka) terkenal dengan “Akimoto PAPA masaka no 00 Jiken’.
  15. Minami Minegishi mempunyai tanggal ultah yang sama dengan Manager panggung AKB48, Tomonobu Togasaki.
  16. Miyazaki Miho adalah pengemar dari pegulat pro, Antonio Inoki.
  17. Karena saking sukanya dengan Takoyaki, Masuda Yuka menyebutkannya saat memperkenalkan diri.
  18. Sato Natsuki dapat membuat 1 + 2 = N.
  19. Selain 'Tomoomi', panggilan untuk Kasai Tomomi bisa juga 'Chiyuu'.
  20. Sato Amina dikenal sebagai pecinta makanan manis.
  21. Nito Moeno adalah anggota pertama yang berhasil melakukan Bungee Jump.
  22. Ace dan Queen adalah orang yang berbeda, Ace was Maeda Atsuko and Queen was Shinoda Mariko.
  23. Kalau diperhatikan, ternyata Kitahara Rie mirip dengan Sashihara Rino.
  24. Dalam anime AKB0048, Watanabe Mayu merupakan pengisi suara tokoh Chieri dan bukan Watanabe Mayu.
  25. Watanabe Mayu ingin dipanggil “CG” oleh semua orang. CG adalah Cyborg Girl, panggilan yang sangat cocok dengan wataknya yang jarang menunjukkan ekspresinya.
  26. AKB48 Gekikara (pecinta makanan pedas) terdiri dari Kashiwagi Yuki, Oshima Yuuko, Nito Moeno, dan Matsui Rena dan tidak ada satupun diantara mereka yang bisa disebut The Spicy Queen. (Walaupun sebenarnya keberadaan grup ini tidak nyata adanya.)
  27. Tidak ada yang bisa mengalahkan The Spicy Queen, Yokoyama Yui dalam adu makan makanan pedas. Could you?
  28. Kashiwagi Yuki, terkenal dengan ketidakmampuannya memecahkan telur dengan baik.
  29. Kashiwagi Yuki, juga terkenal tidak bisa mengupas telur rebus dengan baik.
  30. Kashiwagi Yuki suka melontarkan lelucon suram.
  31. Di saat ada kesempatan, Kashiwagi Yuki selalu berinteraksi dengan kamera saat tampil.
  32. November 2011 lalu, Kashiwagi Yuki dilarikan ke rumah sakit karena mengalami pneumonia (radang paru-paru) dan sekarang telah sembuh.  :)
  33. Kostum Kashiwagi Yuki pernah dicuri dan berhasil dilelang lewat dunia maya dengan harga 300.000 Yen (Rp 36 juta, saat itu).
  34. Sampai sekarang (21 October 2012), Kojima Haruna merupakan satu-satunya member yang tidak pernah absen dalam senbatsu promotion video.
  35. Kojima Haruna sangat hobi mengedipkan mata saat tampil.
  36. Pada hari AKB48 pertama kali latihan, Kojima  Haruna bolos dengan alasan dia mempunyai pekerjaan part-time.
  37. Semua anggota AKB48 pernah setuju kalau pakaian Oshima Yuuko sudah ketinggalan zaman.
  38. Oshima Yuko pandai mendesain pakaian, ia juga menggelar fashion show yang menampilkan koleksi furisode (kimono berlengan panjang) hasil rancangannya sendiri. Dari 12 jenis furisode desainnya itu dibanderol dengan dua harga yang berbeda, yaitu 450.000 yen (sekitar Rp 49 juta) dan 470.000 yen (sekitar Rp 52 juta).
  39. Oshima Yuko juga mendesain kostum karakter dalam game "Final Fantasy XIII-2.
  40. Oshima Yuuko tidak akan menyesal walaupun dia telah “buang gas” di depan member lain.
  41. Pada saat audisi, Oshima Yuuko salah menyebutkan nomor pesertanya. (Yuuko peserta nomor 11, namun dia menyebutkan nomor 10).
Fakta-fakta Tentang Lagu, PV, dan Acara AKB48
  1. Pada penampilan pertama AKB48 di teater, terdapat 72 orang di sana, 65 orang diantaranya merupakan orang yang terlibat dalam konser tersebut, jadi hanya ada 7 penonton pada saat itu.
  2. Lagu Sakura no Shiori merupakan single AKB48 pertama yang berbasis paduan suara.
  3. Pada lagu Give Me Five untuk pertama kalinya para anggota AKB48 memainkan musiknya sendiri.
  4. Lagu AKB48 yang bertemakan "Sakura" selalu dirilis tiap tahun kecuali pada tahun 2007 dan selalu dirilis pada bulan Februari kecuali pada tahun 2009 pada bulan Maret. (Bulan Semi dimana pesta kelulusan menjadi tema utamanya)
  5. Satu-satunya lagu bertemakan "sakura" tersebut yang tidak mengandung kata sakura pada judulnya adalah Give Me Five (2012) dari antara lagu Sakura no Hanabiratachi (2006), Sakura no Hanabiratachi 2008 (2008), 10nen Sakura (2009), Sakura no Shiori (2010), dan Sakura no Ki ni Narou (2011).
  6. Pada PV NEW SHIP untuk pertama kalinya, terdapat 2 kalimat bahasa Indonesia dalam PV AKB48. (diucapkan oleh Melody).
  7. Mau lihat personil AKB48 berkelahi? nonton Majisuka Gakuen. Mau lihat mereka berkelahi dengan senjata tajam? main game AKB48 Sakura Souls.
  8. 13 September yang lalu, tabloid Shukan Shincho menuduh AKB48 dibentuk dari sumber dana ilegal, kemudian agensi AKB48 membantah kemudian menuntut balik dan meminta agar pemberitaan itu ditarik kembali serta mengeluarkan permintaan maaf.
  9. Album ke empat AKB48, 1830m merupakan jarak antara AKB48 Theatre dengan Tokyo Dome.
  10. Album keempat ini juga tercatat sebagai ‘album musisi Jepang yang penjualannya menembus angka 1 juta copy dalam minggu pertama penjualan’ dalam jangka waktu 1 tahun 11 bulan terakhir ini.
  11. Anggota AKB48 pernah membintangi iklan pakaian pria, diantaranya yaitu Oshima Yuko, Takahashi Minami, Kashiwagi Yuki, Kitahara Rie, Kojima Haruna, Sashihara Rino, Shinoda Mariko, Takajo Aki, Minegishi Minami, Miyazawa Sae, Yokoyama Yui, dan Watanabe Mayu. (masih okelah untuk Maririn dan Sae, tapi Yukirin dan NyanNyan malah kelihatan wow. silakan lihat di channel Haruyama).
  12. Koreografi lagu UZA dikabarkan sebagai koreografi tersulit dalam sejarah AKB48.
  13. Saat dirilisnya single Skirt, Hirari, orang yang membeli single tersebut mempunyai kesempatan memenangkan hadiah special (untuk 300 orang beruntung), yaitu onigiri yang dibuat oleh member AKB48 dan mengikuti Flower Tour bersama para member.
  14. Pada bulan pertama pelatihan AKB48 (sebelum pembukaan teater), setiap member selalu membawa 3 barang penting, yaitu pendingin kepala (?), pengompres demam, dan masker.
  15. Natsu Mayumi-sensei, koreografer AKB48 sejak awal sering mengatakan kata bijak kepada para member, yaitu : “目からビーム (me kara BIIMU)、手からパワー (te kara PAWAA)、毛穴からオーラ (keana kara OORA)” artinya kira-kira : ” Sinar dari mata, kekuatan dari tangan, aura dari [keana = pori-pori kulit]”
  16. Setelah seminggu pembukaan teater AKB48, tanpa pengumuman sama sekali, tiba-tiba acara jabat-tangan dengan para member diadakan. Alasannya adalah pada saat itu, peralatan panggung terjadi kerusakan sehingga acara teater tidak bisa diadakan sehingga dialihkan ke acara jabat-tangan. [lahirlah handshake event!!]
  17. Tanggal 3 sampai 4 November 2006, konser di luar teater pertama AKB48 yang berjudul “Aitakatta~ Hashira wa Naize” diselenggarakan dan konser tersebut selesai 90 menit lebih lambat dari yang dijadwalkan.
  18. Hal tersebut dikarenakan perkenalan setiap member berantakan dan sangat lama. :P
Sampai disini dulu deh, ane mau hunting AKB48’s fact dulu, ntar kalau udah numpuk baru ane update lagi ini.
Silakan agan2 copas di blog agan atau mana saja, seperti biasa, jangan lupa creditnyaa.
see you next time..

kalau mau tahu versi-versi sebelumnya lihat di facebook ane : Michael Kosuke Xray
Thanks before. :)



Read More......

Yoroshiku Onegai Shimasu 宜しくお願いします

bagi yang buka blog ini waktu pagi : Ohayou !! :D
bagi yang buka blog ini waktu siang/sore : Konnichiwa ! :)
bagi yang buka blog ini waktu malam : Konbanwa.. :O

ane mau perkenalin diri ane dan blog ini.
blog ini emang baru-baru ini, ane buat. rencananya ane mau buat blog khusus buat pecinta musik, drama, anime, bahasa dan budaya Jepang (untuk manga mungkin masih belum).

sebelumnya ane udah pernah punya 2 blog dan 1 website, namun karena masalah lupa password dan bahkan ane udah lupa email yang ane pake, maka ane buat lagi blog dengan email utama ane bukan backup email.
kalau sebelumnya agan pernah berkunjung ke blog ane di www.michaelmathm.blogspot.com, pastilah ane pernah liat postingan ane yang aneh-aneh. Soalnya waktu ane buat blog itu karena tugas sekolah jadi ane cari aja bacaan yang menarik buat dipost biar dapat nilai :P wkwkwkwk
kebanyakan repostnya di blog itu, jadi ane juga ogah mau buka lagi tuh blog, lagi pula html nya sederhana waktu itu, blum expert.
nah, di blog ini ane bakal mulai serius untuk bikin blog yang bakal sering agan-agan kunjungi.
dan ane jamin ntar post-post di blog ini 99,99% murni bukan repost !! :D

oke, let me introduce myself.
僕の名前はマイケル。僕のニックネームはたくさんがあります。それは「耕助 (KOSUKE)」や「エクスレイ (XRAY)」や「桜満衛宮 X(OUMA EMIYA X)」や「ゼロ(ZERO)」など。
namaku Michael. nicknameku ada banyak, yaitu Kosuke, Xray, Ouma EmiyaX, Zero, dan masih banyak lagi.
ane bukanlah siapa-siapa, tapi ane pengen nge-share apapun yang ane punya tentang Jepang terutama pengetahuan ane tentang Jepang, 48grup yang ada di Jepang, YUI, beberapa penyanyi lainnya, drama/anime, dan bahasa Jepang tentunya.
hari ini Juli 24 2013, ane buat post ini dan blog ini blum ada apa-apa.
ane bakal share apa yang ane bisa dulu sebelum ane share yang expert (link download).  宜しくお願いします (yoroshiku onegai shimasu) ! :D

Read More......

Sunday, 9 June 2013

Link Download YUI - How Grazy Your Love

berikut ane akan kasih agan2 YUI Lover link untuk download lagu-lagu YUI dalam album How Crazy Your Love..


Artist : Yoshioka Yui
Album : How Crazy Your Love
Genre : JRock, JPop, Pop, Pop-Rock
Released Date : November 2, 2011

Rate : ★★★★★
Label : gr8! Records
Producer : Hisashi Kondo












01 Hello - http://adf.ly/SjXVy
02 Separation - http://adf.ly/SjXaX
03 Get Back Home - http://adf.ly/SjXg5
04 Lock ON - http://adf.ly/SjXkh
05 U-niform - http://adf.ly/SjYKP
06 Cooking - http://adf.ly/SjYNG
07 Rain - http://adf.ly/SjYQf
08 Goodnight - http://adf.ly/SjYUH
09 YOU - http://adf.ly/SjYWa
10 Its My Life - http://adf.ly/SjYZc
11 no Reason - http://adf.ly/SjYcH
12 Nobody Knows - http://adf.ly/SjYex
13 Green.a.live - http://adf.ly/SjYiQ
 
By : Michael Kosuke XRay [FaceBook]

Read More......